Implementasi Sistem Informasi Akuntansi Pinjaman Berbasis Client Server dan Teknologi Mobile Web (Studi kasus: Koperasi Simpan Pinjam Bina Maju Abadi)

  • Rio Yunanto Program Studi D3 Komputerisasi Akuntansi, FTIK – UNIKOM
  • Muhammad Ihsan N.H Program Studi D3 Komputerisasi Akuntansi, FTIK – UNIKOM
  • Dony Waluya Firdaus Program Studi D3 Komputerisasi Akuntansi, FTIK – UNIKOM
Keywords: sistem informasi akuntansi, koperasi, simpan pinjam, mobile web, smartphone.

Abstract

Koperasi Simpan Pinjam Bina Maju Abadi (KSP-BMA) adalah koperasi yang kegiatan utamanya adalah memberikanjasa peminjaman berupa uang kepada para nasabah yang berasal dari wilayah sekitar koperasi berada. Koperasi inididirikan dengan tujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan jasa keuangan bagi masyarakat/nasabah yang memilikiusaha yang bergerak di sektor usaha mikro dan usaha kecil. Pengelolaan transaksi, proses akuntansi dan laporankeuangan pada Sistem Informasi Akuntansi Pinjaman, diharapkan menjadi terkomputerisasi dengan baik sesuaiStandar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntanbilitas Publik (SAK ETAP), dan bentuk laporan yang dihasilkanadalah laporan perhitungan sisa hasil usaha dan laporan neraca. KSP-BMA berkeinginan untuk memberikanpelayanan terbaik kepada nasabah dengan menyediakan komputerisasi transaksi pinjaman berbasis client/server.Pemanfaat teknologi mobile web diharapkan dapat memudahkan setiap anggota untuk mengakses informasi melaluiperangkat smartphone, yang saat ini tidak lagi menjadi barang mewah. Sehingga informasi pertumbuhan dankeuntungan koperasi secara mudah dapat diakses oleh anggota melalui perangkat smartphone-nya masing-masing.Dalam paper ini akan dibahas mengenai pembuatan Sistem Informasi Akuntansi Pinjaman untuk KSP-BMA denganmemanfaatkan teknologi client/server dan mobile web. Hasil dari penelitan ini adalah aplikasi dan model arsitekurSistem Informasi Akuntansi Pinjaman berbasis client/server dan teknologi mobile web.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2012-07-11