Rancang bangun modul proteksi arus beban lebih dan hubung singkat

  • Aceng Daud Jurusan Teknik Konversi Energi, Politeknik Negeri Bandung

Abstract

Motor listrik adalah salah pealatan listrik yang banyak digunakan di dunia yang peranannya sangat penting untuk menggerakan mesin-mesin di indutsri.. Maka dari itu motor ini membutuhkan sebuah Rele Proteksi yang berfungsi sebagai pemutus daya listrik dari jaringan ketika beban berlebihan atau ketika terjadi hubung singkat pada belitan statornya. Dalam penelitian ini dibuat rele proteksi motor berbasis mikrokontroller arduino uno dengan beberapa komponen pendukung yang di antaranya berupa sensor arus menggunakan ACS 712 yang mengkonversi arus menjadi tegangan 0-5 V. Tegangan output dari sensor arus diprogram menggunakan software arduino uno untuk menggerakan sebuah rele yang akan memutuskan kontaktor dan menyalakan indikator ketika terjadi arus berlebih. Dari hasil pengujian, proteksi dapat bekerja ketika arus pada generator melebihi arus setting yang telah ditentukan dengan waktu tunda rele selama 200 ms.

Kata Kunci : Motor Lsitrik, Rele Proteksi, Kontaktor, Arduino UNO, Mikrokontroller, sensor arus, ACS 712

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-11-30