RANCANG BANGUN PENYEARAH TERKENDALI PENUH DAN BCR PADA UPS (UNINTERRUPTABLE POWER SUPPLY)

  • Aceng Daud Politeknik Negeri Bandung
  • Iqlima Endah Sariyulianti Politeknik Negeri Bandung
Keywords: penyearah, pengendalian pengisian baterai, tegangan dan arus

Abstract

Penyearah terkendali penuh dan BCR (Battery Charge Controller) merupakan perangkat utama dari peralatan UPS (Uninteruptable Power Supply). Penyearah terkendali penuh berfungsi untuk mensuplai tegangan searah kepada BCR, dan BCR berfungsi untuk mengatur pengisian kepada baterai. Pengisian baterai secara paksa pada tegangan konstan dengan arus yang sesuai dengan resistansi baterai akan berdampak kepada penurunan masa hidup baterai, disamping tingginya efek penguapan fluida baterai. Pengendalian tegangan masuk baterai saat pengisian sebagai fungsi tegangan baterai akan mengatur besaran aliran arus pengisian. Pengisian baterai melalui BCR  disesuaikan dengan tegangan baterai sehingga BCR dapat mengendalikan dengan penetapan tegangan 13,5 V untuk batas atas (HVD) dan 10,5 V untuk batas bawah (LVD). Berdasarkan hasil pengujian kinerja sistem penyearah terkendali penuh dan BCR pada baterai 12 V kapasitas 10 Ah, menunjukkan bahwa pada tegangan keluaran penyearah terkendali penuh sebesar 12 V, BCR dapat melakukan pengisian baterai dalam keaadan kosong selama 220 menit dengan variasi arus dari 2,5 A sampai 0,2 A.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-02-20