Pengaruh Electronic Word Of Mouth, Motivasi Belanja Hedonis, dan Fashion Consciousness Pengguna Tiktok terhadap Perilaku Pembelian Impulsif Produk Fashion Lokal

  • Aghnia Nadhifa Ariffin Jurusan Administrasi Niaga, Politeknik Negeri Bandung, Bandung 40012
  • Agustinus C. Februadi Jurusan Administrasi Niaga, Politeknik Negeri Bandung, Bandung 40012

Abstract

Produk industri fashion Indonesia kini bertambah kompetitif dalam berpotensi laku di pasaran, hal ini ditandai dengan terus bertambahnya brand fashion di Indonesia ini yang semakin banyak dijumpai. Saat ini sudah banyak produk yang dijual di media digital dengan calon konsumen percaya akan produk itu karena dapat dilihat dari rating maupun review yang telah diberikan di jejaring internet oleh konsumen lain. Salah satunya pada platform Tiktok yang saat ini menjadi platform pionir konten video vertikal sebagai media promosi yang unggul. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode non-probability sampling. Sample yang diambil dalam penelitian ini 251 peserta pengguna Tiktok yang telah melakukan pembelian impulsif untuk produk fashion local brand setidaknya sekali dalam satu tahun terakhir setelah melihat konten di Tiktok. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh positif dan signifikan dari variabel motivasi belanja hedonis. Sedangkan dua variabel lainnya adalah E-WOM yang tidak signifikan, dan variabel Fashion Consciousness tidak signifikan. Penelitian ini penting dilakukan untung mengisi kesenjangan penelitian terdahulu serta untuk lebih memahami karakter konsumen khususnya pada pembelian impulsif, agar transaksi fashion yang sudah meningkat masih dapat dipertahankan hingga saat ini.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-08-19