Pengaruh Tegangan Permukaan Terhadap Fraksi Liquid (Liquid Hold-Up) dan Kecepatan Gelombang Aliran Cincin (Annular flow) Cair-Gas Pada Pipa Horisontal sebagai Aplikasi Aliran Fluida pada Pipa

  • Prasetyo Prasetyo Jurusan Teknik Mesin,Politeknik Negeri Bandung
  • Anam B Jurusan Teknik Mesin dan Industri, Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada
  • Deendarlianto Deendarlianto Jurusan Teknik Mesin dan Industri, Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada
  • Khasani Khasani Jurusan Teknik Mesin dan Industri, Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada
  • Indarto Indarto Jurusan Teknik Mesin dan Industri, Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada
Keywords: Surface Tension, Fraksi Liquid (liquid hold-up), CECM, Kecepatan Gelombang.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh tegangan permukaan (surface Tension) pada fraksi liquid dan kecepatan gelombang  pada aliran annular cair-gas sebagai aplikasi aliran fluida pada pipa Pembangkit Listrik Panas Bumi (PLTP). Untuk memvariasikan besar tegangan permukaan pada cairan yaitu dengan cara penambahan surfaktant butanol. Penelitian ini menggunakan media pipa acrylic berlubang ID 16 mm panjang 9,5 m,  profil fraksi liquid dapat diketahui dengan menggunakan metode visual serta besar fraksi liquid menggunakan metode Constant Electric Current Methode (CECM). Dalam penelitian digunakan tiga buah sensor fraksi liquid (liquid hold-up) dengan jarak masing-masing sensor 215 mm. Kecepatan gelombang dihitung dengan menggunakan korelasi silang (cross correlation) dari dua sensor berturut-turut. Dari penelitian ini karakteristik dan besar fraksi liquid dapat diperoleh dengan metode visual dan Constant Electric Current Methode (CECM). Tegangan permukaan memberikan pengaruh yang besar pada besar fraksi liquid serta kecepatan gelombang cairan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2014-11-12