Rancang Bangun Vibration Test Bench untuk Mensimulasikan Kondisi Unbalance pada Mesin Rotasi

  • Imam Maolana Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Indramayu
  • Agus Sifa Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Indramayu
Keywords: vibration analysis, unbalance, vibration test bench

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membuat vibration test bench gunamensimulasikan kondisiunbalancepada mesin rotasi.Vibration test bench yang dibuat terdiri dari sebuah poros baja diameter 25 mm dan panjang 410 mm yang ditopang oleh dua buah bantalan bola. Poros menyangga dua buah piringan massa unbalance yang berfungsi utuk memvariasikan beban unbalance. Poros diputar oleh motor listrik 0.5 PK, putaran maksimal 1400 RPM.Pengaturan putaran menggunakan inverter melalui pengaturan frekuensi listrik yang masuk ke motor listrik. Pengujian getaran dilakukan pada dua kondisi yaitu(1) kondisi tanpa beban dengan variasi putarandan (2) kondisi beban massa unbalance dengan variasi massa unbalance. Pengukuran getaran dilakukan pada rumah bantalan arah radial (horisontal dan vertikal) serta aksial, parameter getaran yang diukuryaitu amplitudo dan spektrum getaran. Pengukuran amplitudo menggunakan hand held vibrometer, sedangkan pengukuran spektrum menggunakan Data Acquisition. Dari pengujian kondisi dengan beban unbalance bisa disimpulkan bahwa vibration test bench yang dibuat bisa menunjukan kondisi unbalance yaitu amplitudo tinggi pada 1X (satu kali) putaran mesindan nilainya sebanding dengan massa unbalance.Dari penelitian juga diketahui bahwa amplitudo getaran paling besar pada arah horisontal dimana kekakuan mesin paling kecil.Dari pengujian kondisi tanpa beban dan dengan beban unbalance muncul ‘harmonic’ pada spektrum getaran yang merupakan ciri ‘rotating looseness’ kemungkinan diakibatkan oleh keausan bantalan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2014-11-12