STUDI TENTANG PERBEDAAN PERILAKU PEMBELIAN IMPULSIF BERDASARKAN KARAKTERISTIK KONSUMEN

Main Article Content

Adila Sosianika
Niky Juliani

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan  perilaku pembelian impulsif berdasarkan karakterstik konsumen, yaitu berdasarkan faktor-faktor demografi yang terdiri atas jenis kelamin, umur, pekerjaan dan pendapatan. Data dalam penelitian ini diperoleh dari hasil penyebaran kuesioner kepada 200 responden yang memiliki pengalaman berbelanja. Data yang terkumpul diolah menggunakan software SPSS, adapun metode yang digunakan adalah analisa deskriptif, uji t untuk beda dua rata-rata dengan sampel independen (independent sample t test),dan uji ANOVA. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan perilaku pembelian impulsif berdasarkan karakteristik konsumen, yaitu berdasarkan faktor-faktor demografi yang terdiri atas umur, pekerjaan dan pendapatan. Namun, hasil penelitian juga membuktikan bahwa tidak terdapat perbedaan perilaku pembelian impulsif berdasarkan jenis kelamin.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles
Author Biographies

Adila Sosianika, Politeknik Negeri Bandung

Jurusan Administrasi Niaga Politeknik Negeri Bandung

Niky Juliani, Politeknik Negeri Bandung

Jurusan Administrasi Niaga Politeknik Negeri Bandung