Rancang Bangun Alat Pirolisis Sederhana dengan Redestilator untuk Pembuatan Asap Cair dari Tempurung Kelapa

  • Ika Yuliyani Jurusan Teknik Konversi Energi, Politeknik Negeri Bandung
  • Sapto Prayogo Jurusan Teknik Konversi Energi, Politeknik Negeri Bandung
Keywords: Asap cair, Pirolisis, Redestilator, Phenol

Abstract

Asap cair atau smoke liquid merupakan suatu hasil destilasi atau pengembunan uap hasil pembakaran tidak sempurna daribahan bahan yang banyak mengandung karbon serta senyawa-senyawa lain. Asap cair dapat memiliki fungsi penghambatperkembangan bakteri dan aman sebagai pengawet alami, hal ini karena di dalam distilat asap terkandung senyawa: phenolat,karbonil, dan asam. Sifat antioksidan dan antimikroba terutama diperoleh dari senyawa-senyawa phenol yang merupakan salahsatu komponen aktif dalam asap cair. Asap cair dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan diantaranya sebagai bahanpengawet makanan. Penelitian ini bertujuan untuk Mendesain, membuat dan menguji alat penghasil asap cair yaitu reaktorpirolisis dengan redestilator sederhana dan mampu memghasilkan asap cair yang berkualitas yang aman untuk pengawetmakanan dengan kandungan phenol dan asam yang tinggi. Dari penelitian dihasilkan alat pirolisis sederhana denganredestilator mempunyai kapasitas 6 kg dan mampu menghasilkan asap cair berkualitas dengan mutu grade 2 yang aman untukmakanan. Pada pengujian dengan bahan 3 kg mampu memproduksi asap sebanyak 1375 mL selama 3-4 jam. Kandunganphenol dan asam dalam asap cair diketahui sebanyak 4,24 % dan 13,1 %. Temperatur reaktor 400-450 ˚C adalah temperaturyang baik untuk memproduksi asap cair dengan kandungan phenol dan asam yang baik

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2013-11-20