Hidrodinamika Reaktor Kolom Gelembung dengan Isian Unggun pada Prorses Penyerapan Gas CO2 Oleh Larutan NaOH

Main Article Content

Hendriyana
Gatot Trilaksono
Bambang H Prabowo
Lulu Nurdini

Abstract

Penelitian ini bertujuan merancang dan menguji sebuah reaktor kolom gelembung. Reaktor kolom gelembung yang dirancang diharapkan dapat digunakan untuk mereaksikan reaktan multi-fasa. Reaktor yang telah dirancang diuji dengan sistem reaksi antara gas CO2 dan larutan NaOH. Reaktor dioperasikan pada kondisi tekanan atmosferik. Pengaruh beberapa variabel seperti kecepatan gas superfisial, konsentrasi NaOH dan unggun isian telah diujikan terhadap kinerja reaktor kolom gelembung. Kecepatan gas superfisial bervariasi dari 2,75.10-3 hingga 3,46.10-3 m/s dan konsentrasi natrium hidroksida bervariasi 0,5 M dan 1 M. Reaktor kolom gelembung dievaluasi tanpa dan dengan unggun di dalam reaktor. Parameter kinerja reaktor kolom gelembung yang digunakan adalah gas holdup dan konstanta laju reaksi. Gas holdup untuk reaktor dengan isian unggun lebih kecil 3 sampai 5 kali dibandingkan dengan kolom tanpa isian unggun. Sedangkan laju reaksi meningkat dengan adanya penambahan unggun ke dalam kolom. Peningkatan kecepatan gas superficial dapat meningkatkan nilai gas holdup dan laju reaksi. Konsentrasi reaktan natrium hidroksida juga memberikan pengaruh positif terhadap gas holdup dan laju reaksi.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Hendriyana, Trilaksono, G., Prabowo, B. H., & Nurdini, L. (2021). Hidrodinamika Reaktor Kolom Gelembung dengan Isian Unggun pada Prorses Penyerapan Gas CO2 Oleh Larutan NaOH. Fluida, 14(1), 8-15. https://doi.org/10.35313/fluida.v14i1.2729
Section
Articles

References

Hendriyana, Susanto, H. and Subagjo (2015). Process Assesment of Small Scale Low Temperature Methanol Synthesis. AIP Conference Proceedings, 1699: 050010: 1-10.

Shanmugam, K., Saravanan, K., Ramamoorthy, V. and Balasubramani, R. (2008). Hydrodynamic Studies Stirred Bubble Column. Journal of the Univesity of Chemical Technology and Matallurgy, 43 (1): 113-118.

Degaleesan, S., Dudukovic, M. dan Pan, Y. (2001). Experimental Study of Gas Induced Liquid-Flow Structures in Bubble Columns. AIChE Journal, 47: 1913-1931

Luo, X., Lee, D. J., Lau, R., Yang, G., and Fan, L. (1999). Maximum Stable Bubble Size and Gas Holdup in High-Pressure Slurry Bubble Columns. AIChE Journal, 45: 665–685.

Shah, Y.T., Godbole, S.P., Deckwer, W.D. (1982). Design Parameters Estimations for Bubble Column Reactors. AIChE Journal, 28:353–379.

Setiadi, Tania, N., Hantizen and Supramono, D. (2008). Studi Absorpsi CO2 Menggunakan Kolom Gelembung Berpancaran Jet. Makara, 12: 31-37.

Sivasubramanian, V. and Naveen Prasad, B. S. (2009). Effects of Superficial Gas Velocity and Fluid Property on The Hydrodynamic Performance of An Airlift Column With Alcohol Solution. International Journal of Engineering, Science and Technology, 1 (1): 245-253.